KORANJURI.COM – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali menggandeng organisasi relawan Badan Rescue (Bares) Bali mengadakan sosialiasi bahasa narkotika.
Ketua Bares Provinsi Bali Herman Febriyusa mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi atas keterlibatan organisasi relawan kemanusiaan itu dalam memerangi bahaya narkoba.
“Seperti diketahui narkoba sangat berbahaya tapi penyebarannya cukup masif di hampir semua kalangan, sehingga ini sangat membahayakan bagi generasi muda,” jelas Herman Febriyusa, Selasa, 23 Januari 2024.
Keterlibatan aktif Bares Bali itu bukan hanya mensosialisasikan bahaya narkoba ke masyarakat. Namun, pihaknya mengajak seluruh relawan turut dalam mengedukasi dan memerangi narkoba.
“Di lingkungan terkecil dulu seperti keluarga, edukasi dapat diberikan, dan saya berharap relawan Bares lebih aktif dalam kegiatan ini,” jelas Herman. (Way)
Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS