KORANJURI.COM – Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah Purwodadi menggelar kegiatan Gebyar Muharram ‘Konsolidasi dan Pembinaan Guru dan Karyawan Amal Usaha Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah’.
Kegiatan yang berlangsung Ahad (21/07/2024) di SMP Muhammadiyah Purwodadi itu dilaksanakan menjelang Tahun Ajaran Baru 2024/2025. Sebanyak 96 guru Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah dari KB, TK, SD, SMP dan SMK Muhammadiyah Purwodadi mengikuti kegiatan tersebut.
Hadir juga dalam kegiatan ini Ketua PCM Purwodadi H. Sudarno, A. Ma, Ketua Majelis Dikdasmen PNF PCM Purwodadi Drs. H. Tri Hermanto, MM dan Ketua PCA Purwodadi Hj. Dyah Ratnaningrum, M.Pd.
Dalam laporannya, Ketua Penyelenggara H.Sudarno, A.Ma menjelaskan, acara konsolidasi dan pembinaan ini menjadi upaya saling mengenal Guru dan Karyawan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM)/Amal Usaha ‘Aisyiyah (AUA).
“Kita berkesempatan untuk sharing dalam upaya mewujudkan sekolah yang unggul dan berkemajuan,” ujar Sudarno.
Drs. H.Bunadi, MM., dari Dikdasmen PNF PDM Purworejo menyampaikan, bahwa kemajuan sekolah sangat bergantung pada komitmen dan semangat kepala sekolah dalam menarik gerbong sekolah menjadi unggul dan kemajuan. Kepala Sekolah harus bisa gas dan rem secara tepat.
Meski PPDB belum maksimal, kata Bunadi, jangan putus asa untuk terus bergerak. Semua itu tidak terlepas dari kebijakan PPDB sekolah negeri yang diperpanjang.