KORANJURI.COM – STIKes Bantul menggelar Workshop Kenaikan Pangkat Jabatan Fungsional Akademik dan Pangkat Golongan Dosen Non-PNS, Senin (10/06/2024).
Diikuti seluruh dosen, workshop menghadirkan narasumber dari Biro SDM LLDIKTI (Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi) Wilayah V Yogyakarta Tego Sudarto, S.E., M.M.
Ketua STIKes Bantul Nuryadin, S.Sos., M.Pd., menyebut, workshop dilakukan dalam rangka memberikan sosialisasi kepada seluruh dosen agar mereka bisa memahami, sehingga dalam proses pengusulan kenaikan pangkat jabatan fungsional bisa berjalan lancar.
“Ini penting karena berkaitan dengan akreditasi perguruan tinggi. Dan ini juga bagian dari tugas seorang dosen. Karena salah satu syarat sebagai dosen memang harus mempunyai jabatan akademik,” ujar Nuryadin di sela kegiatan.
Dan sesuai dengan programnya selaku Ketua STIKes Bantul, kata Nuryadin, bahwa tahun ini adalah tahun penataan, yang dilanjutkan dengan tahun kedua pemantapan dan tahun ketiga pengembangan.
“Sesuai dengan program itu, berkaitan dengan penataan SDM, ini kaitannya dengan jabatan dan lainnya,” ungkap Nuryadin.
Dengan diadakannya acara ini, diharapkan para dosen menjadi paham dan bersemangat untuk segera mengusulkan kenaikan jabatan fungsional akademik dan pangkat golongan.
Sehingga para dosen yang ada di STIKes Bantul mempunyai jabatan sampai posisi paling tinggi, yaitu profesor.
“Dengan adanya workshop ini akan memunculkan atau melahirkan dosen-dosen yang memiliki jabatan paling tinggi sehingga akan menambah kepercayaan masyarakat terhadap STIKes Bantul,” kata Nuryadin.
Apoteker Teti Retno Puspitasari, M.Farm, Wakil Ketua 2 bidang SDM dan Kepegawaian menyampaikan, kegiatan ini sangat bermanfaat, karena sebagai dosen salah syarat utamanya adalah memilki jabatan fungsional akademik.
Jadi setiap dosen harus mengupgrade statusnya menjadi memiliki jabatan fungsional dan kenaikan pangkat golongan sehingga menjadi dosen yang berkualitas dan profesional.
“Ada kebijakan terbaru terkait sistem pengusulan menggunakan aplikasi Pandu . Dimana aplikasi ini untuk pengajuan usulan inpassing dan jabatan fungsional,” ujar Retno, yang berharap, seluruh dosen di STIKES Bantul bisa segera untuk mengusulkan jabatan fungsional dan inpassing pangkat golongan. (Jon)