KORANJURI.COM – SMK TKM Teknik Purworejo membuktikan dirinya sebagai sekolah vokasi unggulan di Kabupaten Purworejo. Dalam ajang Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Tingkat Kabupaten Purworejo tahun 2026, sekolah di bawah naungan Yayasan Taman Siswa ini sukses menyabet total 7 gelar juara dari 9 mata lomba yang diikuti.
Prestasi gemilang ini ditandai dengan raihan 3 Juara 1, 2 Juara 2, dan 2 Juara 3. Penyerahan piala dan apresiasi kepada para jawara dilakukan secara simbolis oleh Ketua Harian Majelis Luhur Taman Siswa, Ki Gandung Ngadina, S.Pd., M.Pd., di tengah upacara bendera yang khidmat pada Senin (19/01/2026).
Mereka ini, Juara 1 pada mata lomba Industrial Control diraih Muhammad Rahmansyah (XII TITL), Web Technologies oleh Raffi Nanda Aryanditya (XII TKJ B) dan mata lomba IT Software Solution for Business oleh Iwan Kurniawan (XII TKJ A).
Juara 2 pada mata lomba Mechanical Engineering CAD diraih Randy Dwi Dirgahayu (XI TMI C), Electrical Installation oleh Bimo Anggoro Saputro (XII TITL).
Juara 3 pada mata lomba CNC Milling oleh Chumeidy Achmad Dani (XII TPA) dan CNC Turning oleh Iqbal Bintang Setiawan (XI TPC).
Kepala SMK TKM Teknik Purworejo, Ki Murwanto, S.Pd., M.Pd., menyatakan rasa bangganya atas capaian tahun ini. Dibandingkan tahun lalu, sekolah mengalami peningkatan signifikan, terutama pada perolehan medali emas.
“Alhamdulillah ada peningkatan. Tahun lalu kita dapat dua Juara 1, sekarang tiga. Terutama di Industrial Control (Listrik Industri), kita adalah juara bertahan. Ini adalah bidang unggulan kami karena alat praktiknya tergolong mahal dan tidak semua sekolah memilikinya,” ujar Ki Murwanto.
Selain mempertahankan gelar lama, tahun ini SMK TKM Teknik juga mencetak sejarah baru dengan menjuarai bidang IT, yakni Web Technology dan IT Software Solution.
Sebagai bentuk apresiasi, pihak sekolah memberikan reward berupa pembebasan uang SPP bagi para pemenang. Bagi juara 1 bebas SPP selama 4 bulan, juara 2 bebas SPP selama 3 bulan dan juara 3 bebas SPP selama 2 bulan.
Ki Murwanto menyebut, kini fokus sekolah beralih pada persiapan LKS tingkat Provinsi yang dijadwalkan pada April mendatang. Untuk mata lomba Industrial Control, pihak sekolah mematok target ambisius masuk posisi tiga besar.
“Evaluasi dari tahun lalu adalah soal fisik. Lomba tingkat provinsi berlangsung intens selama dua hari, jadi selain keahlian teknis, fisik anak-anak akan kita genjot mulai minggu depan,” tambah Ki Murwanto.
Keberhasilan ini menurutnya menjadi bukti nyata bahwa proses pembelajaran praktik di SMK TKM Teknik Purworejo telah selaras dengan standar dunia industri.
Ki Murwanto berharap prestasi ini meningkatkan kepercayaan masyarakat, terutama menjelang masa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan target minimal 360 siswa baru. (Jon).





